Buah durian dikenal sebagai salah satu buah musiman. Bagian yang akan dinikmati adalah daging buah, yang tersimpan di dalam kulitnya yang berduri. Tidak usah dijelaskan lagi durian ini seperti apa, inLiners pasti sudah pada tahu.
Pengolahan durian selain di santap langsung adalah dengan membuat sop durian. Apalagi ditambahkan topping dan disertai es. Akan sangat nikmat di santap dalam suasana panas terik. Seger Bener.
Manfaat dan Kandungan Buah Durian
Buah durian mengandung vitamin B, vitamin C, zat besi, kalium, magnesium, pospor, zinc, thiamin dan masin banyak zat lain yang dibutuhkan tubuh. Durian berkhasiat untuk menghangatkan badan dan menambah daya vitalitas pria.
Kandungan Phytonutrient dalam durian akan membantu meningkatkan imunitas tubuh, mencegah katarak dan mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes dan darah tinggi. Sementara kandungan vitamin B6 akan membuat produksi serotonin meningkat. Ini akan membuat badan lebih relax dan mendatangkan perasaan bahagia. Kemudia amino triptofan juga akan membantu mencegah gejala cemas dan insomnia.
Untuk kadar zat besi yang ada pada buah durian akan membantu produksi hemoglobin dalm darah. Cukup bagus untuk penderita anemia. Berikutnya kalium pada buah durian akan mengurangi risiko untuk terserang stroke. Itulah sekilas tentang manfaat buah durian ini. Sekarang langsung saja, ini dia cara membuat sop durian.
Cara Membuat Sop Durian
Persiapkan bahan bahan di bawah ini:
- buah durian 500 gram
- gula 250 gram
- susu UHT 100 cc
- air secukupnya
- maizena 1 sdm
- ketan hitam 10 gram
- roti tawar
- coklat / oreo yang dihancurkan
Untuk pembuatan, tinggal dicampurkan susu gula dan maizena serta susu dengan daging durian. Kemudian dipanaskan hingga mengental. Jika telah mendidih angkat dan dinginkan.
Setelah mendingin. masukkan es batu dan jika ada bagian durian lain (yang belum dimasak tadi) ke dalamnya. Bagian atas sebagai topping silahkan inLiners gunakan ketan itam, roti tawar, coklat, atau buah buahan lain. Sebenarnya untuk topping sih sesuai selera inLiners saja.
Share Yuk